TUTORIAL MELUKIS DENGAN STENCIL
Halo semua
Kali ini saya mencoba membuat tutorial melukis dengan stencil di Tas kanvas.
Tutorial ini bisa diterapkan di semua media, tinggal menyesuaikan pewarnanya sesuai medianya.
1. Siapkan bahan2, berupa medianya, Kali ini Tas kanvas. kemudian cat nya , spons dan palet. lalu stencil yang akan dipakai. tissue basah, lupa blm masuk, untuk bersihkan jari2 dan stencil dari bekas cat
2. tentukan posisi stencil, mau motif apa dan disebelah mana. lalu catnya, taruh sedikit saja di palet. Kali ini mau mewarnai truk dulu di kiri bawah dgn warna biru. siapkan spons yg msh lembut.
3. Colet spons ke cat, kan belepotan tu ya di spons nya, oleskan ke pinggir palet sampai halus sponsnya tdk belepotan, usap spons ke bagian truk bergerak dari luar ke dalam, tipis2, rata
4-5 tipis2 dulu, baru tebalkan dgn rata, truck selesai
6. lanjut ke motif selanjutnya, kereta dgn warna ungu. tdk harus dituang ke palet, tutup cat juga bisa sbg wadah, krn penggunaan catnya sangat sedikit
7. usap spons dari luar ke dalam, tipis2 rata, selesai kereta ungu
8-9. mewarnai Mobil dengan warns hijau
10. kapal layar dengan kuning, lupa tdk kefoto, lanjut pesawat.
11. disini saya mencoba mencontohkan kita bisa bermain dgn 2 warna, bebas berkreasi
taraaaaa jadi deh lukisan kendaraan di Tas kanvas
warnanya permanent, cepat kering, tdk harus disetrika, awet dicuci dgn mesin maupun kucek tangan
ingat, jangan disikat di bagian lukisannya
selamat mencoba
paket lengkap untuk belajar sendiri bisa dipesan melalui wa 081391896719 reika
Purwakarta Indonesia